Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia Kunjungi Lemhannas RI
Berita & Artikel Senin, 3 September 2018, 06:43
Dalam kunjungan tersebut, Irfandinata yang merupakan Sekretaris Jenderal ISMKI mengatakan bahwa ISMKI telah berdiri sejak tahun 1981., Irfandinata kemudian menjelaskan bahwa ISMKI mengikat badan eksekutif mahasiswa kedokteran dann sat ini terdapat 81 Badan eksekutif Mahasiswa Kedokteran yang bergabung dari seluruh Indonesia. ISMKI, jelas Irfandinata, banyak bergerak di bidang pengabdian masyarakat, advokasi, pendidikan profesi dan pengembangan kepemimpinan. Bidang-bidang tersebut dinilai sebagai bidang yang berkaitan dengan mahasiswa.
ISMKI saat ini terbagi menjadi empat bagian yaitu wilayah 1 yang terdiri dari Pulau Sumatera, wilayah 2 yang terdiri dari DKI Jakarta dan Kalimantan Barat, wilayah 3 terdiri dari Jawa Tengah dan sebagian Pulau Kalimantan, dan wilayah 4 yang meliputi Jawa Timur hingga Papua.
Berkaitan dengan pelatihan kepemimpinan bagi anggotaya, Irfandinata menyampaikan bahwa pelatihan kepemimpinan sudah dilakukan di tiap wilayah dan juga pelatihan kepelatihan di tingkat nasional. Setiap tahun ISMKI melakukan pelatihan kepemimpinan nasional. Tahun 2016, diadakan di Universitas Airlangga dan taun 2017 lalu diadakan di Universitas Jenderal Sudirman dan di tahun 2018 akan diadakan di Universitas Bengkulu, jelas Irfandinata.
Berkaitan dengan hal tersebut, Irfandinata meminta masukan mengenai maslaah-masalah kepemimpinan yang terjadi pada generasi muda saat ini. Audiensi tersebut kemudian dilanjutkan dengan diskusi mengenai permasalahan kepemimpinan.